Clark L. Hull
pada tahun 1934 untuk pertama kalinya mengemukakan ide mengenai teori gaya
belajar dan konsep mengajar komprehensif yang banyak mempengaruhi penelitian
dan eksperimen-eksperimen teori belajar pada tahun 1930-1950. la berpendapat,
bahwa adanya perbedaan pendapat di kalangan para ahli pendidikan dari berbagai
aliran tidak perlu dipertahankan dan diperdebatkan. Hal ini tidak akan banyak
membantu memperjelas pandangan untuk menghasilkan teori-teori yang paling tepat
mengenai proses pendidikan.
la juga
mengusulkan pentingnya pendekatan yang lebih sistematis dalam mengumpulkan data
dan menyusun teori-teori pendidikan. Pendekatan yang diusulkan Clark L. Hull
pendekatan hipotetis-deduktif.
Ada dua golongan
besar teori gaya belajar masa ini yakni golongan behavioristic yaitu
teori belajar stimulus-respon atau conditioning theories dan golongan gestalt-field
atau cognitive-field theories yaitu teori belajar kognitif. Kedua
teori belajar ini di samping mempunyai perbedaan bahkan pertentangan juga
mempunyai persamaan. Persamaan-nya terletak dalam hal pandangannya terhadap
manusia sama-sama menggunakan pendekatan ilmiah, keduanya melakukan pendekatan
psikologi. Sedangkan perbedaannya terletak dalam asumsi mengenai prilaku
manusia.
Golongan
behavioristic bertolak dari asumsi bahwa perilaku manusia bisa pasif dan bisa
aktif. Pasif dalam pengertian bahwa perilaku manusia dikontrol oleh
stimulusnya, dan aktif dalam pengertian tingkah laku manusia dikontrol oleh
responnya. Sedangkan Golongan Cognitive atau Getalt Field berasumsi bahwa
perilaku manusia sipatnya interaktif. Artinya perilaku manusia merupakan
fungsi dari organisme dan lingkungannya (S-O-R). Disamping itu dalam
golongannya sendiri kedua teori mempunyai keragaman pula.
Misalnya dalam golongan
behavioristic para pengikut K.W. Spencer dan peng-ikut B.F. Skinner dalam
banyak hal tidak ada kesepakatan. Demikian juga pada golongan Gestalt-field
pengikut Kurt Lewin dan Kurt Koffka mempunyai banyak perbedaan. Perbedaan dari
kedua golongan teori di atas nampak dalam hal pandangan atas pendapatnya
mengenai intelegensia, ingatan, praktek belajar, transfer dll.
0 Response to "Tinjauan tentang Gaya belajar"
Post a Comment